Agar - agar Buah Nan Segar di Awal September

Awal Sepetember......seharusnya bulan ini sudah mulai memasuki musim hujan.

Karena berhubungan dengan pemanasan global, sepertinya baik musim hujan or kemarau pun sudah tak menentu lagi waktunya. Akhirnya panas pun sudah tak terkira rasanya.

Nah kalo panas2 gini, biasanya sich dari badan sampai otak pasti akan kirim signal yg bunyinya sperti ini nich "kepengen sesuatu yg seger, dingin & manis".

Lah akhirnya terciptalah suatu ide, makanan yg numplek jadi satu. Agar2 buah cocktail. Selain bahannya mudah didapatkan, pembuatannya juga sangat mudah. Kepeng yg dibutuhkan juga tak banyak u/ makanan ini, bahkan bisa disantap rame - rame.......




Bahan nya:

2 pak agar warna putih
1 kaleng buah coktail - tiriskan cukup ambil buahnya saja, airnya tidak usah.
1 kaleng buah lengkeng / leci / rambutan - pilih sesuai selera saja..... *Air buah kalengnya diambil*
5 - 7 sdm penuh gula pasir - tingkat manis sesuai selera.....
1500 ml/cc = Air putih  + air buah kaleng

Cara buatnya:

1. Tata buah kaleng dulu.....lalu sisihkan.

2. Masak air + agar, aduk rata sampai mendidih

3. Setelah mendidih masukan gula & aduk rata.didihkan sebentar. Kecilkan apinya.

4.Tingkat 1, masukan beberapa sendok agar kedalam loyang yg sudah ditata buah kaleng, lalu dinginkan

5. Tingkat 2, masukan kembali buah coktail & tambahkan agarnya, lalu dinginkan.

5. Tingkat 3 dan sterusnya ulangi lagi... seperti tingkat 1&2....atau atur saja tata letaknya sesuai selera. Lakukan sampai agarnya habis.

6. Simpan dalam kulkas, sajikan saat dingin.


Mudah kan cara buatnya......

Silakan dicoba.



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar