Tarsius : Primata Terkecil di Dunia

Rekan-rekan,

Tempo hari sempat sharing tentang wisata Manado. Beruntung sekali terakhir saya ke Manado bisa melihat Tarsius, primata terkecil di dunia. Yang saya lihat ini besarnya hanya se-ibu jari saya. Kecil sekali. Untuk fotonya agak sulit. Perlu pelan-pelan tuk "pendekatan".

Demikian juga foto di samping ini. Bahkan lebih kecil lagi...Punya sifat senang hidup berkelompok. Hidup dalam satu keluarga. Hubungan dalam satu "keluarga" sangat erat. Kata guide kami, kalau ada salah satu keluarga yang meninggal tidak heran ada yang sedih sampai akhirnya mati.
Melihat hewannya begitu menggemaskan...lucu...matanya belo...karenanya ada yang bilang "monyet hantu". Yang menarik kepalanya bisa di putar 180 derajat. Makanannya serangga. Beda dengan "induknya" yang suka monyet. Matanya kalau berburu mangsanya sangat jeli. Makannya pun lahap....

Habitat aslinya ada di Hutan Tangkoko di Bitung. Termasuk hewan malam. Aktivitas mencari makan justru malam hari. Karenanya di habitat aslinya kalau ingin melihat dan menemukan hewan ini perlu tiba di lokasi jam 4 sore. Lalu berjalan menembus kegelapan hutan Tangkoko. Informasinya sekitar sejam perjalanan, yang di temani guide yang menguasai medan tentunya, baru lah akan ketemu. Hewan ini punya sifat pemalu. Karenanya tuk melihat dan mengamati perlu hati-hati. Jangan berisik.

Yang waktunya terbatas dan tidak memungkinkan masuk hutan Tangkoko, di Bitung ada kebon binatang mini yang di kelola swasta, pemiliknya ibu Gumolang. Sengaja beliau memelihara Tarsius untuk membantu wisatawan yang tidak memungkinkan tuk nyari-nyari di hutan. Selain itu supaya bisa dilihat kapan saja. Tidak perlu menunggu malam. Selain itu sangat membantu tuk siapa saja yang akan penelitian hewan ini.

Saya pribadi merasa beruntung bisa bertemu di kebon binatang tersebut. Setelah selesai diving di Lembeh, dari pelabuhan naik mobil hanya 10 menit saja sudah nyampai di lokasi. Penjaga sudah paham pasti ingin lihat Tarsius. Bayar tiket masuk yang cukup terjangkau, pengunjung langsung menuju ke kandang Tarsius.

Semoga bisa menjadi refrensi bagi teman-teman yang akan ke Manado....Sukur-sukur bisa melihat di habitat aslinya...Kalau tidak sempat silahkan saja datang ke kebon binatang ini.

Salam
Adolf
Referensi:
From: Adolf Izaak
To: ibackpackerclub@yahoogroups.com
Sent: Sun, November 20, 2011 9:49:29 PM
Subject: [ibackpackerclub] Tarsius : Primata Terkecil di Dunia
 






  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar